APLIKASI PENCATATAN KEUANGAN

Assalamu’alaikum wr wb

Salam sejahtera untuk kita semua

Apakabar weekend kalian? Selamat weekend bagi yang menjalankan, selamat bekerja (buat aku) bagi yang tetap masuk kerja. Semoga apapun aktivitas kalian hari ini bisa menebar manfaat yak.

Hari ke 26 dalam #30haribercerita, duh, time flies so fast.

Ada cerita apa ya hari ini?

Ya, hari ini hanya ingin sharing tentang pentingnya aplikasi pencatatan keuangan. Mencatat keuangan bukan hanya untuk anak ekonomi saja, lho. Bukankah semua yang kita lakukan di dunia ini akan dihitung kelak untuk bekal akhirat? Termasuk penghasilan dan pengeluaran kita. Eh, lupa. Bukan sedang pelajaran agama, ehe.

Serius, kembali ke topik pentingnya pencatatan keuangan, antara lain

  1. Kontrol diri

Ya, bagi ku yang memiliki penghasilan dibagi tiga: tahunan, bulanan dan harian ini. Penting banget mencatat keuangan untuk kontrol diri. Utamanya dipenghasilan harian. Tidak akan terasa aku dapat berapa saja, tiba-tiba habis dan tidak bisa menabung. Dahulu aku melakukan kesalahan tersebut. Aku merasa, apa penghasilanku sedikit? Ternyata bukan, bukan penghasilanku yang sedikit, tapi aku yang tidak kontrol diri karena merasa kok duit ada terus. Tidak seperti teman-teman yang penghasilannya bulanan, pasti merasakan pedihnya akhir bulan. Aku tidak, setiap hari ada aja duit.

Setelah mencatat, akhirnya aku bisa mengkontrol pengeluaranku. Diawal bulan, selalu aku sisihkan untuk membayar kos dan menabung, menabung harus diawal bulan ya, walau penghasilanku harian tapi karena ada uang pelayanan tiap bulannya, itu yang aku tabung. Sisanya, biar tidak hedon terus. Nanti mengumpulkan penghasilan lagi hingga diakhir bulan bisa bayar asuransi dan sebagainya. Serius, its work. Bagi temen-temen freelancer juga penting pol pencatatan keuangan. Ya, temen-temen pekerja penghasilan bulanan juga perlu sih, biar tau kemana aja larinya penghasilan kita. Sudah efektifkah? Atau hanya untuk hedon terus. Ya, hedon itu perlu, sesekali saja. Tidak perlu tiap hari (ngomong sama kaca).

  • Buku diary

Ini nih, buat aku yang ingatannya agak-agak, kadang lupa dan kadang lupa banget. Selain mencatat semua aktivitas di Google Keep, mencatat keuangan di aplikasi keuangan sangat membantuku tracking, hari ini ngapain aja ya, tanggal ini ngapain, udah bayar ini belum ya, udah bayar itu belum ya, udah dibayar sama klien belum ya #eh.

Di aplikasi keuangan selain bisa melihat harian, bisa juga mingguan, bulanan bahkan tahunan. Jadi misal aku lupa nih, kapan terakhir kali ke salon, oh ternyata sudah 3 bulan lalu, bisa terdeteksi. Sangat membantu. Let’s try.

  • Forcasting

Selain kontrol diri harian dan mengingat-ingat transaksi masa lalu. Pentingnya aplikasi keuangan bisa untuk perencanaan kita, loh. Misal, kita punya target beli aset apa gitu, bisa direncanakan kira-kira apa yang akan kita beli dan kapan kita akan membeli hal tersebut. Tentunya dengan meningkatkan nominal tabungan kita diawal bulan. Katanya kan sakit-sakit dahulu, senang-senang kemudian. Ya, kan? Iya aja sih.

Jadi bagaimana? Tertarik mencoba mencatat keuangan? Mudah kok, hanya butuh 1 sentuhan di smartphone. Anggap saja kita sedang chatting, malah lebih cepat mencatat keuangan ketimbang balas chat loh.

Lalu apa sih aplikasi keuangan yang bagus? Apa saja bagus, kok. Kalau aku pakai “Money Manager”, download di Play Store, alasan memilih Money Manager? Aplikasi warna merah ini paling simple bagiku. #fyi aku tidak suka kerumitan, jadi semakin simple semakin suka. Nanti disesuaikan dengan selera teman-teman saja, yang penting dicoba. Awalnya sulit memang, tapi bukan tidak bisa, kan? Salam smart! ~azr


Posted

in

,

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *